MAHKAMAH AGUNG REPUBLIK INDONESIA

PENGADILAN TATA USAHA NEGARA PADANG

Jalan Diponegoro No.8, Belakang Tangsi, Kec. Padang Barat, Kota Padang, Sumatera Barat 25117

PTUN Padang mendapatkan berbagai predikat terbaik dalam Anugerah Mahkamah Agung Tahun 2024

PTUN Padang mendapatkan berbagai predikat terbaik dalam Anugerah Mahkamah Agung Tahun 2024

PTUN Padang mendapatkan berbagai predikat terbaik dalam anugerah Mahkamah Agung Tahun 2024 yang diumumkan dalam peringatan HUT Mahkamah Agung RI ke-79 hari Senin, 19 Agustus 2024. Prestasi ini merupakan wujud nyata PTUN Padang dalam memberikan pelayanan hukum bagi masyarakat pencari keadilan dan pengguna layanan pengadilan. Pencapaian ini tidak terlepas dari kerja keras seluruh jajaran Aparatur PTUN Padang, sehingga prestasi membanggakan ini dapat diraih.
Terima kasih atas dukungan dari seluruh keluarga besar PTUN Padang dan masyarakat yang telah membawa PTUN Padang menjadi lebih baik. PTUN Padang : Cerdas, Tuntas, Berintegritas. Rancak Bana. (FA)